Awalan

Bongkar Masjid Babri, Mualaf ini Lalu Bangun 100 Masjid


Seorang yang masuk Islam dari agama Hindu, Muhammad Amir membangun beberapa masjid di seluruh India dalam beberapa tahun terakhir. Pada 23 Juli lalu, Amir meninggal dan setelah kematiannya ia kembali menduduki berita utama lagi.

Amir yang terlahir bernama Balbir Singh mengambil bagian dalam pembongkaran Masjid Babri pada tahun 1992. Pada saat itu, ia merasa menyesal dan bertobat karena mengambil bagian dalam penghancuran.

Ia kemudian memutuskan untuk membangun 100 masjid di negara itu. Sesuai resolusinya, ia masuk Islam dan membangun beberapa masjid di berbagai bagian negara. "Dia membangun masjid di seluruh negeri setelah masuk Islam," kata teman Amir, dilansir di The Sentinel Assam, Senin (2/8).

Setelah terlibat dalam perusakan Masjid Babri, publik menganggapnya sebagai pahlawan. Namun, keluarganya mencela tindakannya dan ia pun merasa bersalah. Setelah itu Amir jatuh sakit dan mengalami masalah kesehatannya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel